Kamis, 05 Desember 2013

Lee Min Ho Akui Tak Tahu dan Penasaran Ending Serial 'Heirs'

Meski menjadi salah satu pemeran utamanya namun Lee Min Ho mengaku masih belum mengetahui akhir kisah 'Heirs' hingga saat ini.

 Meski menjadi salah satu pemeran utamanya namun  rupanya juga tak tahu akhir kisah "Heirs" ("The Inheritors"). Belum lama ini, aktor "City Hunter" itu mengungkapkan ia merasa sangat penasaran dengan ending serial yang dibintanginya bersama  itu.

Menurutnya, penulis naskah Kim Eun Sook memang memiliki imajinasi yang luas sehingga tak bisa ditebak. Lee Min Ho pun berharap penonton akan tetap setia menyaksikan serial ini.

"Walaupun aku berperan sebagai Kim Tan, tapi aku tak tahu dan penasaran bagaimana serial ini akan berakhir," ujar Lee Min Ho. "Penulis Kim Eun Sook memiliki kemampuan di luar imajinasi semua orang. Jadi tetap saksikan bagaimana akhir 'Heirs' yang tinggal 4 episode ini."

"Heirs" merupakan serial yang ditayangkan di stasiun SBS. Bintang-bintang yang turut memeriahkan serial ini diantaranya    dan  . Serial ini ditulis naskahnya oleh Kim Eun Sook yang merupakan penulis "Secret Garden" dan "A Gentleman's Dignity".

Tidak ada komentar:

Posting Komentar